Pages

July 10, 2009

Konversi / Mengubah File Dat (VCD) menjadi MP3


Punya koleksi VCD music? Ingin konversi atau mengubah file VCD musik menjadi MP3? atau ingin meng-convert file. Dat menjadi Mp3?Mari saya bantu....(weks, kesannya pakar bangets). Kebetulan saya kemarin dapat 'kerjaan' dari seorang teman yang ingin mengubah VCD musik menjadi File MP3 biasa, artinya cuman diambil audio-nya saja. Apa alasan teman tersebut? Ternyata gambar-gambar dalam VCD tersebut benar-benar hot! Musiknya jenis musik disco tapi perpaduan nuansa irama padang pasir dengan R&B...(bisa nggak membayangkan?). Nah, karena gambar-gambar dalam VCD tersebut benar-benar Hot alias gak beda ama nonton -maaf- film Be-ef..Jadi, teman saya ini berpikir bagaimana biar aman untuk disetel di rumahnya dan bisa diputar di handphone. Akhirnya dia menginginkan dibuat MP3 saja.



Mengubah VCD menjadi MP3 sebenarnya bukan hal baru dan canggih-canggih amat. Biasanya saya memakai VCD Cutter atau Imtoo converter. Tetapi kali ini kedua program itu tidak saya pakai karena VCD cutter hanya menghasilkan MP3 format MPEG-1 layer 2. Dan format ini tidak disupport oleh banyak pemutar MP3 di handphone. Jadi kurang fleksibel. Terus soal Imtoo, tidak saya gunakan karena hanya versi trial. Memang menghasilkan MP3 dengan format MPEG-1 layer 3. Tetapi karena versi trial maka output yang dihasilkant tidak bisa full, hanya beberapa detik saja. Akhirnya saya browse dan berhasil menemukan software yang benar-benar dibutuhkan. Namanya FreeMp3/Wma/Ogg Converter. Software ini jelas sesuai, karena Free, Ringan dan bisa menghasilkan MP3 dengan format yang sesuai dengan pemutar MP3 di handphone. Silakan download saja di link tersebut. Cuman tetap saja saya membutuhkan VCD Cutter. Karena software FreeMp3/Wma/Ogg Converter hanya mengkonversi file audio (MP3, wav, wma, cda, aiff dll), bukan langsung mengkonversi dari file Dat-nya VCD. Jadi saya memanfaatkan file output hasil VCD Cutter kemudian saya konversi lagi melalui software FreeMp3/Wma/Ogg Converter.

Memang banyak software sejenis, tapi yang ini saya jamin lebih ringan dan simple. Tinggal cari file yang dikonversi, setting file output yang diinginkan dan tentukan bit ratenya. Terus klik Convert. Beres!

Download FreeMp3/Wma/Ogg Converter.



Download VCD Cutter retail.


No comments:

Post a Comment